Liverpool Boleh Pakai Emblem Emas FIFA di Liga
INILAHCOM, Merseyside - Liverpool mendapat izin dari FA memakai emblem juara Piala Dunia Antarklub 2019 di jersey mereka pada pertandingan Liga Premier Inggris 2019-2020.
Liverpool baru saja menjuarai Piala Dunia Antarklub 2019, di final mereka mengalahkan wakil Amerika Latin, Flamengo, dengan skor tipis 1-0 di Doha, Qatar, Minggu (22/12/2019) kemarin.
Dengan status juara dunia tersebut, Si Merah berhak menambahkan emblem emas spesial juara Piala Dunia Antarklub yang dirilis FIFA pada jersey di pertandingan-pertandingan resmi.
Namun, Liga Premier Inggris tidak memperbolehkan hal tersebut. FA (Federasi Sepakbola Inggris) hanya membolehkan pemakaian emblem emas FIFA tersebut di ajang Piala FA.
Liverpool kemudian mengajukan banding atas keputusan tersebut. Upaya Si Merah berbuah manis, FA mengabulkan permintaan tersebut dan memperbolehkan Mohamed Salah dkk memakai emblem emas FIFA hanya untuk satu pertandingan Liga Inggris.
"Sesuai pedoman untuk penggunaan, tim yang menjuarai Piala Dunia Antarklub bisa mengenakan lambang Juara Dunia FIFA sejak hari itu (saat juara) hingga final Piala Dunia Antarklub berikutnya," demikian pernyataan salah satu juru bicara FIFA.
"Lambang tersebut bisa digunakan pada jersey tim utama bukan untuk jersey latihan, jaket atau produk lainnya," ia menambahkan.
Liverpool akan mengenakan emblem emas juara Piala Dunia 2019 di jersey utama mereka pada pertandingan melawan Wolverhampton Wanderes di Anfield, Minggu (29/12/2019) mendatang.
Sumber: Telegraph
