Menangi Debut Bersama Spurs, Ini Komentar Mourinho

GaraBOLA Berita Sepak Bola Terkini Menangi Debut Bersama Spurs, Ini Komentar Mourinho

INILAHCOM, London - Jose Mourinho kurang puas dengan kemenangan Totteham Hotspur di laga perdananya. Hasil positif melawan The Hammers diyakini bakal mengangkat kepercayaan diri Spurs.

Tottenham bertamu ke kandang West Ham, London Stadium, pada lanjutan pertandingan Liga Premier Inggris 2019-2020, Sabtu (23/11/2019) malam WIB. Ini menjadi laga perdana Spurs bersama pelatih baru Jose Mourinho yang menggantikan Mauricio Pochettino pekan ini.

Spurs diprediksi bakal mudah mengalahkan West Ham setelah mampu unggul 0-3 sampai menit ke-49. Son Heung-min membuka skor pada menit ke-36, kemudian diikuti gol Lucas Moura pada menit ke-43, dan gol Harry Kane pada menit ke-49.

Namun, konsentrasi Spurs terpecah saat laga menyisakan 20 menit akhir waktu normal. Michail Antonio memangkas selisih gol jadi 1-3 pada menit ke-73. Kemudian gol Angelo Ogbonna pada masa injury menipiskan skor jadi 2-3 yang bertahan hingga usai.

Mourinho menyebut timnya sudah memperlihatkan hasil latihan singkat bersamanya, namun demikian Mou juga menyoroti bagaimana Spurs harusnya bisa mengunci kemenangan dengan skor lebih besar dan clean sheet.

"Saya sangat senang sebelum kami kemasukan dua gol, kami bermain bagus, memperagakan permainan seperti yang dilakukan pada latihan. Dan kami punya kesempatan untuk mencetak skor 4-0 lalu menyudahi permainan," kata Mourinho usai laga.

"Kami beruntung saya punya pengalaman panjang di Liga Premier Inggris, jadi saya katakan kepada para pemain saat jeda, meskipun kita unggul 3-0 sampai menit ke-85 pertandingan masih terbuka."

"Tetapi, ada banyak faktor. Emosi kehilangan pelatih sebelumnya (Pochettino), ada yang baru kembali dari timnas, kelelahan pad 20 menit akhir," ia menambahkan.

Kemenangan atas West Ham mengakhiri catatan tak pernah menang Spurs dalam lima pertandingan sebelumnya, Kane dkk kini beranjak ke posisi enam klasemen sementara dengan mengemas 17 poin dari 13 laga.

"Paling penting adalah menang, tak peduli bagaimana pertandingan berjalan. Para pemain senang dan itulah yang saya sangat inginkan," pungkas juru taktik asal Portugal.

Menangi Debut Bersama Spurs, Ini Komentar Mourinho