Demi Icardi Roma Siapkan 30 Juta Euro Plus Dzeko
INILAHCOM, Jakarta - AS Roma tertarik memakai jasa Mauro Icardi untuk musim 2019-2020. Demi mendapatkan Icardi, Il Lupi akan memasukkan nama Edin Dzeko dalam penawaran.
Inter memasukkan nama Icardi dalam daftar jual di jendela transfer musim panas ini. Penyerang asal Argentina tidak masuk dalam rencana permainan Antonio Conte musim depan. Sinyal tersebut sudah terlihat sejak pramusim, Icardi tak ikut dalam tur Asia dan Eropa, ia berlatih sendiri di Milan.
Icardi sempat dikaitkan dengan Napoli dan Juventus, Roma menjadi klub terbaru yang diklaim tertarik mendapatkan penyerang 26 tahun. Peluang Il Lupi cukup terbuka, pasalnya Napoli sudah mengalihkan target ke Nicolas Pepe sementara Juve masih harus terlebih dulu melepas salah satu penyerangnya.
Dilansir dari Football-Italia, Roma kabarnya siap mengajukan tawaran uang sebesar 30 juta Euro (466 miliar Rupiah) plus Dzeko yang merupakan incaran Conte di jendela transfer musim panas ini.
Selain itu, Roma juga dikabarkan menawarkan gaji 5 juta Euro (78 miliar Rupiah) per musim untuk Icardi. Namun, upaya Roma bakal sulit terwujud karena Inter tetap pada angka 80 juta Euro untuk Icardi.