Dejan Ungkap Penyebab Madura Utd Kalah dari PSS
INILAHCOM, Pamekasan - Pelatih Madura United, Dejan Antonic, kecewa dengan hasil minor yang diraih timnya saat jumpa PSS Sleman. Dejan menyayangkan kesalahan kecil yang dibuat timnya berujung kekalahan.
Bertanding dalam lanjutan Liga 1 2019 yang dihelat di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Rabu (31/7/2019) sore kemarin, Madura United harus mengakui keunggulan tim tamu, PSS Sleman, dengan skor tipis 0-1. Gol tunggal kemenangan Elang Jawa dicetak Irkham Zahrul menit ke-63.
Bagi Madura United ini merupakan kekalahan kandang perdana di Liga 1 2019. Dejan menyebut kekalahan tersebut disebabkan pemain sedikit terlambat dalam mengantisipasi transisi permainan lawan.
"Pertama kami sedih karea kalah. Kami harap dapat tiga poin. Tapi, kadang-kadang tidak bisa dicapai. Tadi, anak anak tidak di level seperti biasa. Ada satu kesalahan yang dimanfaatkan dengan baik oleh PSS Sleman untuk melakukan serangan balik," kata Dejan Antonic usai pertandingan.
Di babak kedua, Dejan terpaksa melakukan perubahan komposisi pemain dengan memasukkan David Laly menggantikan Greg Nwokolo yang mengalami cedera jelang berakhirnya babak pertama, sebelumnya Asep Berlian yang digantikan oleh Slamet Nurcahyo di menit ke-40.
Kehilangan Asep yang beroperasi sebagai bek sayap serta greg di sektor winger berpengaruh pada menurunnya intensitas serangan Laskar Sape Kerrab.
"Kami pun harus kehilang dua pemain inti dengan cepat, karena cedera dan kami harus segera menganti. Dan itu membuat kami bermain lebih turun dan kehilangan kecepatan, karena kehilangan dua pemain cepat," tambahnya.
Meski kecewa, Dejan meminta anak asuhnya untuk segera melupakan kekalahan yang dialami dan kembali fokus untuk pertandingan selanjutnya.
"Kami tidak bisa terlalu lama dalam kekecewaan. Harus fokus ke pertandingan selanjutnya melawan Bhayangkara FC nanti. Harus belajar dari pertandingan hari ini, minta maaf apda suporter. kita Harus lihat kedepan dan perbaiki kekurangan dengan cepat agar bisa mencuri poin di Jakarta," pungkasnya.
Kekalahan tersebut tidak mengubah posisi Madura United di klasemen sementara Liga 1 2019 di peringkat tiga dengan torehan 20 poin hasil dari 10 laga yang telah dimainkan.