Madrid Habiskan Rp 4,9 Triliun Datangkan 5 Pemain

GaraBOLA Berita Sepak Bola Terkini Madrid Habiskan Rp 4,9 Triliun Datangkan 5 Pemain

INILAHCOM, Jakarta - Real Madrid menunjukkan keseriusan memperkuat skuad menyambut musim baru. Madrid sudah menggelontorkan lebih 300 juta Euro untuk mendatangkan lima pemain. Siapa saja mereka?

Madrid bergerak cepat membenahi skuad dengan mendatangkan sejumlah rekrutan baru, diantaranya beberapa pemain berstatus bintang. Ferland Mendy menjadi rekrutan terbaru Los Blancos. Bek berusaha 24 tahun itu direkrut dari Lyon dengan nilai transfer 50 juta Euro (806 miliar Rupiah).

Eden Hazard menjadi pembelian terpanas El Real pada musim panas ini senilai 100 juta Euro (1,6 triliun Rupiah). Madrid juga menggelontorkan 65 juta Euro (1,04 triliun Rupiah) untuk mendapatkan Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt.

Dua pemain lainnya, Rodrygo dan Eder Militao, sudah diumumkan perkrutannya sejak beberapa waktu lalu. Namun, mereka baru akan bergabung dengan Madrid pada musim panas ini.

Los Blancos mengeluarkan 45 juta Euro (725 miliar Rupiah) untuk memboyong Rodrygo dari Santos, sedangkan Eder Militao ditebus 50 juta Euro (806 miliar Rupiah) dari FC Porto.

Jika diakumulasikan belanja pemain Madrid di awal jendela transfer musim panas 2019 mencapai angka 309 juta Euro (4,9 triliun Rupiah). Jumlah tersebut melewati rekor transfer musim panas 2009 dengan nilai 245 juta Euro (3,9 triliun Rupiah) untuk delapan pemain termasuk Cristiano Ronaldo, Kaka, Karim Benzema, dan Xabi Alonso.

Tak menutup kmungkinan Madrid kembali mendatangkan pemain bintang di bursa transfer musim panas ini. Nama Paul Pogba disebut-sebut menjadi target selanjutnya El Real.

Untuk mendatangkan Pogba dari Manchester United, Madrid harus menyiapkan dana mencapai 150 juta Euro (2,4 triliun Rupiah). Sebelumnya, Madrid terlebih dulu harus melepas sejumlah pemain untuk mengimbangi aturan Financial Fair Play (FFP).

Lima Rekrutan Terbaru Real Madrid pada Juni 2019

1. Ferland Mendy (Prancis) - 50 juta Euro
2. Eden Hazard (Belgia) - 100 juta Euro
3. Luka Jovic (Serbia) - 65 juta Euro
4. Eder Militao (Brasil) - 50 juta Euro
5. Rodrygo Goes (Brasil) - 54 juta Euro
 

 

Madrid Habiskan Rp 4,9 Triliun Datangkan 5 Pemain