Liverpool Runner-Up Liga Premier Inggris
INILAHCOM, Merseyside - Liverpool berhasil meraih kemenangan di pekan terakhir Liga Premier Inggris musim 2018-19, usai mengalahkan Wolves dengan skor 2-0, Minggu (12/5/2019) malam WIB.
Namun kemenangan tersebut tidak mampu membawa mereka keluar sebagai juara, sebab Manchester City yang menjadi pesaing dalam perebutan gelar juara juga meraih kemenangan di laga terakhir (menang 4-1 dari Brighton). Liverpool finis di kedua dengan 97 poin, tertinggal satu angka dari City.
Bertanding di Anfield Stadium, Liverpool langsung tampil menekan sejak menit pertama, sayang hingga sepuluh menit laga berjalan belum ada peluang berbahaya yang didapat.
Menit ke-17 usaha Liverpool akhirnya membuahkan hasil. Sadio Mane mencatatkan namanya di papan skor usai menuntaskan umpan tarik dari Trent Alexander-Arnold. Skor 1-0.
Terus tampil menekan, Andrew Robertson hampir menggandakan kedudukan menit ke-24, tetapi kiper Wolves Rui Patricio mampu menepis sepakannya.
Sepeluh menit kemudia giliran Mohamed Salah yang menebar ancaman ke gawang Wolves, sayang bola hasil sepakannya hanya melambung di atas gawang.
Semenit menjelang turun minum, Wolves hampir menyamakan kedudukan. Tetapi sepakan Matt Doherty hanya membentur mistar gawang. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Liverpool langsung menebar ancaman saat laga baru berjalan dua menit, namun sepakan Trent Alexander-Arnold belum mengarah ke gawang.
Menit ke-65 Wolves mendapatkan peluang mencetak gol melalui, tetapi sepakan Raul Jimenez masih melebar di sisi gawang Alisson Becker.
Empat menit kemudian giliran Giogo Jota yang menebar ancaman ke gawang Liverpool. Tapi sepakan terukurnya belum mampu menyamakan kedudukan.
Liverpool langsung merespon, Mohamed Salah mencoba peruntungannya mencetak gol di menit ke-73. Lagi-lagi upaya mampu digagalkan pemain belakang Wolves.
Menit ke-81 Liverpool akhirnya mampu menggandakan keunggulan. Sadio Mane kembali mencatatkan namanya di papan usai memaksimalkan umpan Tret Alexander-Arnold. Skor 2-0.
Hingga wasit meniupkan peluit panjang akhir pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Virgil Van Dijk, Joel Matip; Andrew Robertson; Fabinho, Georginio Wijnaldum, Jordan Henderson; Mohamed Salah, Divock Origi, Sadio Mane.
Wolves (3-5-2): Rui Patricio; Willy Boly, Ryan Bennett, Conor Coady; Matt Doherty, Leander Dendoncker, Joao Mautinho, Ruben Neves, Johnny Castro; Diogo Jota, Raul Jimenez.