Arema Diminta Main Cerdas di Kandang Kalteng Putra

GaraBOLA Berita Sepak Bola Terkini Arema Diminta Main Cerdas di Kandang Kalteng Putra

INILAHCOM, Banjarmasin - Bermodalkan kemenangan di leg pertama, Arema FC tak mau kelewat percaya diri menghadapi Kalteng Putra di pertemuan kedua semifinal Piala Presiden 2019. Pelatih Milomir Seslija meminta pemainnya bermain cerdas.

Bertamu ke kandang Kalteng Putra, Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (5/4/2019), Arema FC datang dengan keunggulan agregat 3-0. Hamka Hamzah dkk hanya perlu meraih hasil imbang berapa pun skornya. Sedangkan Kalteng Putra harus bisa menang dengan margin empat gol tanpa kebobolan untuk membalikkan agregat.

Melihat fakta tersebut, hitung-hitungannya Arema punta peluang besar melaju ke final. Namun, Milomir Seslija tak ingin kelewat percaya diri. Ia menyebut kepastian lolos ke final didapat setelah melewati 2x45 menit.

"Saya pikir kami punya lawan yang sama-sama punya kualitas, tapi kami ingin melanjutkan tren positif ini, kami punya banyak energi positif untuk memberikan semaksimal yang kita punya, kami akan melakukan yang terbaik, karena kami sudah melakukan perbaikan dalam sesi persiapan," ujar pelatih yang akrab disapa Milo.

Arema FC dipastikan tidak bisa memainkan sejumlah pemain pilarnya seperti Arthur Cunha dan Robert Lima Gladiator. Ditambah laga kondisi fisik pemain sedang diuji dengan mepetnya jarak waktu leg pertama dengan leg kedua yang cuma berselang tiga hari.

Hanya punya waktu recovery kurang dari dua hari, Milo memastikan para pemain yang dibawa dalam kondisi baik.

Pelatih asal Serbia juga memberi pemahaman pemainnya agar bisa bermain adaptif dengan skema permainan yang diterapkan lawan.

"Karenanya, di leg kedua ini kami harus bermain lebih pintar, dan fokus sejak menit pertama, kita harus melanjutkan perjalanan tim di turnamen ini, kita akan mencoba melakukan yang terbaik demi lolos ke partai final," ia menambahkan.

Sumber: Wearemania

Arema Diminta Main Cerdas di Kandang Kalteng Putra