Barca Tak Akan Sulit Singkirkan Lyon di Nou Camp

GaraBOLA Berita Sepak Bola Terkini Barca Tak Akan Sulit Singkirkan Lyon di Nou Camp

INILAHCOM, Jakarta - Barcelona butuh gol saat menghadapi Olympique Lyon di 16 besar Liga Champions Eropa. Main di depan publik sendiri, Barca tak pernah absen mencetak gol. Mereka juga selalu lolos ke perempatfinal dalam 12 tahun terakhir.

Barca akan ganti menjamu Lyon di Nou Camp, Kamis (14/3/2019) dini hari WIB, dalam pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions Eropa. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di pertemuan pertama.

Kemenangan menjadi wajib hukumnya bagi Lionel Messi dkk jika ingin melaju ke babak selanjutnya. Pasalnya, hasil imbang 1-1 bisa menghentikan langkah mereka.

Melihat catatan kandang musim ini, rasanya tak sulit bagi Barca mencetak gol dan meraih kemenangan. Musim ini, Los Blaugrana selalu bisa mencetak gol saat memainkan laga kandang.

Dari 21 pertandingan home yang sudah dimainkan, Barca mencatatkan 15 kemenangan, lima imbang serta sekali kalah dari Real Betis 3-4 pada 11 November 2018. Total ada 62 gol yang sudah mereka ciptakan, sedangkan gawang mereka kemasukan 20 gol dalam periode tersebut.

Fakta lainnya, Barca tak pernah gagal melangkah ke babak perempatfinal Liga Champions Eropa sejak dikandaskan Liverpool di musim 2006-07.

Musim lalu, Barca lolos dari 16 besar secara sensasional. Kalah telak 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) di leg pertama, Los Blaugrana membalikkan keadaan setelah menang 1-6 di Nou Camp. Barca ke perempatfinal berkat keunggulan agregat 5-6.

Sepanjang sejarah pertemuan kedua tim di Liga Champions Eropa, Barca selalu menang dari Lyon saat bermain di Nou Camp. Pertama, Barca menang 3-0 pada 2007 kemudian menghancurkan wakil Prancis itu dengan skor telak 5-2 pada 2009 lalu.
 
Sumber: Marca

Barca Tak Akan Sulit Singkirkan Lyon di Nou Camp