Kondisi Lapangan Bikin Permainan Inter Terhambat
INILAHCOM, Wina - Inter Milan harus bersusah payah mengalahkan Rapid Wina di leg pertama babak 32 besar Liga Europa. Pelatih Luciano Spalletti menyoroti kondisi lapangan yang dinilai tak ideal.
Bertamu ke Allianz Stadium Wina, Jumat (15/2/2019) dini hari WIB, Inter menang tipis 1-0. Gol semata wayang I Nerazzurri dicetak Lautaro Martinez lewat titik penalti di menit ke-39.
Inter tampil dominan di laga ini, Livescore mencatat I Nerazzurri melakukan 67 persen ball possession berbanding 33 persen yang dilakukan tuan rumah. Dari 13 shots yang dilepaskan La Beneamata, tiga diantaranya tepat ke gawang. Sedangkan Rapid Wina hanya dua kali mengancam gawang Samir Handanovic.
Usai pertandingan, Spalletti menyebut Rapid Wina cukup menyulitkan timnya mengembangkan permainan di area sepertiga akhir karena menumpuk banyak pemain. Ia juga mengeluhkan kondisi lapangan yang kurang mendukung permainan timnya.
"Hasil dan performa itu sama pentingnya. Kami bisa saja tampil lebih baik, tapi kami menghadapi tim yang bermain dengan rapi dan kuat dalam serangan balik," ungkap juru taktik 59 tahun.
"Saya melihat lapanganya agak lengket dan melelahkan bermain di atasnya, setidaknya itu yang diceritakan para pemain. Itu mempengaruhi permainan umpan kami," lanjut mantan pelatih AS Roma.
Meskipun punya modal keunggulan gol tandang, Inter belum sepenuhnya aman melaju ke babak selanjutnya. Di leg kedua yang akan berlangsung di Giuseppe Meazza pada 22 Februari mendatang, I Nerazzurri harus bisa mempertahankan hasil tersebut, kemasukan satu gol bisa saja menyulitkan langkah mereka.
"Kami selalu terlihat berada dalam masalah saat menghadapi laga yang di atas kertas mudah. Jadi kami harus waspada di leg kedua. Tak ada yang akan berubah untuk Rapid Wina, mereka masih akan mencoba untuk bermain dengan serangan balik," ia memungkasi.
Sumber: Football-Italia
